Search
24 C
en

Radar Portal Jatim

  • HUKRIM
  • Nasional
  • Daerah
  • Kabar Polisi
  • Kabar TNI
  • Pendidikan
  • Redaksi
  • Kontak Kami
  • Pedoman Siber
Radar Portal Jatim
Search

Home KABAR PENDIDIKAN Kolaborasi antara Universitas Brawijaya (UB) Malang dan Universitas Billfath Lamongan, Angkat Batik Lamongan Menuju Panggung Dunia
KABAR PENDIDIKAN

Kolaborasi antara Universitas Brawijaya (UB) Malang dan Universitas Billfath Lamongan, Angkat Batik Lamongan Menuju Panggung Dunia

Radar Admin
Radar Admin
08 Oct, 2025 0 0
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp



Radarportaljatim.site

Lamongan, 8 Oktober 2025 – Warisan budaya Lamongan, Batik, bersiap naik kelas ke panggung internasional. Ini menyusul diluncurkannya program Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) strategis bertajuk "Sehati Batik Global", hasil kolaborasi antara Universitas Brawijaya (UB) Malang dan Universitas Billfath Lamongan. Program multidisiplin ini berfokus pada Pemberdayaan Perajin di Desa Sendangagung, Paciran, melalui pengembangan ekosistem digital, keselamatan kerja, dan edukasi bahasa Inggris berorientasi pasar internasional yang dilaksanakan di SMA Mazra’atul Ulum Paciran.


Acara yang digelar melalui kolaborasi antara Universitas Brawijaya (UB) Malang dan Universitas Billfath Lamongan tersebut, menjadi momentum penegasan peran kampus sebagai motor penggerak perubahan. Plt. Rektor Universitas Billfath, Bapak Suprapto, M.Pd, menyatakan bahwa kolaborasi ini adalah perwujudan tanggung jawab dosen sebagai Tridharma Perguruan Tinggi.


"Tanggung jawab utamanya adalah bukan hanya [mengajar] tapi neliti sekaligus ngabdi. Dosen dan mahasiswa itu menjadi agent of changes," tegas Bapak Suprapto.


Semangat pengembangan masyarakat ini divalidasi oleh K. Abdul Hamid Fattah, Ketua Dewan Pengurus Yayasan Pondok Pesantren Al-Fattah Siman. Beliau mengutip contoh dari dari salah satu ulama penyebar Islam di Nusantara.


"Maulana Malik Ibrahim dengan kemampuannya itu mengembangkan bagaimana mendidik masyarakat untuk membangun Tambak Bandeng... dengan begitu kemudian ekonomi masyarakat itu tumbuh luar biasa," ujar K. Abdul Hamid Fattah. Beliau juga berpesan agar mahasiswa membuat catatan riset mendalam mengenai aspek historis dan spiritual Batik Lamongan.


Guru Besar Teknik Industri Fakultas Teknik UB, Prof. Dr. Ir. Qomariyatus Sholihah, Amd.Hyp, ST., M.Kes., IPU., ASEAN Eng, dan juga merupakan alumni dari SMP Simanjaya Siman Lamongan menyatakan program ini bertujuan mengangkat Batik Lamongan ke kancah dunia.


"Kita mengetahui bahwa pasar itu sebenarnya menginginkan batik yang seperti apa, sehingga batik Lamongan itu menjadi brand internasional... Saya bangga dengan Batik Lamongan, namun banyak orang yang belum mengenalnya," tegas Prof. Qomariyatus.


Prof. Qomariyah menyampaikan untuk mewujudkan hal tersebut, program ini menggunakan pendekatan multidisiplin ilmu. "Kita mau mengambil dari sisi semua multidisiplin ilmu... bagaimana ketika proses dari pembuatan batik dari bahan baku proses sampai output itu benar-benar aman... dari Bahasa Inggris pun akan mengetahui bahwa kita tidak hanya besar di dalam negeri tapi kita harus go internasional....", lanjut Prof. Qomariyatus


Selain itu, Prof. Qomariyah menjelaskan bahwa peran mahasiswa sangat penting untuk melatih kolaborasi, mengimplementasikan teori kampus di lapangan, dan mencari ide skripsi. "Mahasiswa nanti bisa lulus itu menjadi benar-benar manfaat yang siap juga bisa mandiri dengan membuat pabrik Batik, sehingga mahasiswa mempunyai wirausaha yang sangat luar biasa," jelas Prof. Qomariyah. Ia menambahkan, mahasiswa yang berhasil membuka lapangan pekerjaan telah memiliki "ladang amal jariah".


Sinergi antara Universitas Brawijaya dan Universitas Billfath ini didukung penuh oleh berbagai pemangku kepentingan, menjadi tonggak penting bagi Lamongan untuk menegaskan identitas budayanya dan daya saing ekonominya di mata dunia.

(Red/Achwan)

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Older Posts
Newer Posts

You may like these posts

Post a Comment

Radar Portal Jatim

Stay Conneted

facebook Like
twitter Follow
youtube Subscribe
vimeo Subscribe
instagram Follow
rss Subscribe
pinterest Follow

Featured Post

Program Makan Bergizi di Sumenep Dikeluhkan Siswa, Diduga Tidak Penuhi Standar Gizi Seimbang

Radar Admin- October 26, 2025 0
Program Makan Bergizi di Sumenep Dikeluhkan Siswa, Diduga Tidak Penuhi Standar Gizi Seimbang
Sumenep,26/10/2025 Jawa Timur — Program Makan Bergizi (MBG) yang dijalankan di wilayah Jalan KH. Mansyur, Pangarangan, Kabupaten Sumenep menuai keluhan dari se…

Topik

Angin Kencang Akibatkan Dua Korban Meninggal di Ciater, Subang

Angin Kencang Akibatkan Dua Korban Meninggal di Ciater, Subang

October 22, 2025
Edy Macan Turun,SR Bersikeras Lanjutkan Proses Hukum, Meski Terlapor Harapkan Damai: UU dan Sanksi Siap Menanti

Edy Macan Turun,SR Bersikeras Lanjutkan Proses Hukum, Meski Terlapor Harapkan Damai: UU dan Sanksi Siap Menanti

October 22, 2025
DPD Madas Nusantara Kabupaten Sidoarjo Terus Bersinergi untuk Indonesia Lebih Maju

DPD Madas Nusantara Kabupaten Sidoarjo Terus Bersinergi untuk Indonesia Lebih Maju

October 24, 2025
Madas Dampingi Korban, Pelaku Pencabulan Anak di Banyuwangi Berhasil Ditangkap Polresta | Edy Macan Desak Vonis Maksimal

Madas Dampingi Korban, Pelaku Pencabulan Anak di Banyuwangi Berhasil Ditangkap Polresta | Edy Macan Desak Vonis Maksimal

October 17, 2025
Peringati harbubnas 2025 Wabup Sidoarjo Pimpin Deklarasi Perang Melawan Narkoba Di Sektor Transportasi*

Peringati harbubnas 2025 Wabup Sidoarjo Pimpin Deklarasi Perang Melawan Narkoba Di Sektor Transportasi*

October 14, 2025
Warga Kelurahan Jemundo Antusias Ikuti Jalan Sehat dalam Rangka HUT RI ke-80

Warga Kelurahan Jemundo Antusias Ikuti Jalan Sehat dalam Rangka HUT RI ke-80

August 23, 2025
Tingkatkan Efisiensi Pertanian, Wabup Mimik Idayana Serahkan Bantuan Combine Harvester di Sukodono*

Tingkatkan Efisiensi Pertanian, Wabup Mimik Idayana Serahkan Bantuan Combine Harvester di Sukodono*

October 14, 2025
Polres Sumenep Tindak Penyerobotan Lahan TKP Langsung Diolah, Gerak Cepat

Polres Sumenep Tindak Penyerobotan Lahan TKP Langsung Diolah, Gerak Cepat

July 30, 2025

Viral

Angin Kencang Akibatkan Dua Korban Meninggal di Ciater, Subang

Angin Kencang Akibatkan Dua Korban Meninggal di Ciater, Subang

October 22, 2025

Berita Terpopuler

Angin Kencang Akibatkan Dua Korban Meninggal di Ciater, Subang

Angin Kencang Akibatkan Dua Korban Meninggal di Ciater, Subang

October 22, 2025
Edy Macan Turun,SR Bersikeras Lanjutkan Proses Hukum, Meski Terlapor Harapkan Damai: UU dan Sanksi Siap Menanti

Edy Macan Turun,SR Bersikeras Lanjutkan Proses Hukum, Meski Terlapor Harapkan Damai: UU dan Sanksi Siap Menanti

October 22, 2025
DPD Madas Nusantara Kabupaten Sidoarjo Terus Bersinergi untuk Indonesia Lebih Maju

DPD Madas Nusantara Kabupaten Sidoarjo Terus Bersinergi untuk Indonesia Lebih Maju

October 24, 2025
Madas Dampingi Korban, Pelaku Pencabulan Anak di Banyuwangi Berhasil Ditangkap Polresta | Edy Macan Desak Vonis Maksimal

Madas Dampingi Korban, Pelaku Pencabulan Anak di Banyuwangi Berhasil Ditangkap Polresta | Edy Macan Desak Vonis Maksimal

October 17, 2025
Peringati harbubnas 2025 Wabup Sidoarjo Pimpin Deklarasi Perang Melawan Narkoba Di Sektor Transportasi*

Peringati harbubnas 2025 Wabup Sidoarjo Pimpin Deklarasi Perang Melawan Narkoba Di Sektor Transportasi*

October 14, 2025
Radar Portal Jatim

About Us

www.radarportaljatim.site adalah portal berita digital di bawah naungan PT. Edy Macan Jaya sejahtera, yang juga membawahi Radar CNNNews, Intelijen Siber News, dan Kanalberita. Mengusung tagline “Info Cepat. Sorotan Akurat” kami hadir untuk menyajikan informasi terkini dengan gaya pemberitaan yang tajam, akurat, dan terpercaya. Fokus kami mencakup isu politik, hukum, kriminal, ekonomi, hingga sosial budaya, dengan penekanan pada kecepatan dan kedalaman informasi. Sebagai media yang mengedepankan jurnalisme investigasi, kami berkomitmen menjadi mitra masyarakat dalam menyuarakan kebenaran dan memberikan sorotan pada isu-isu penting yang luput dari perhatian.

Contact us: radarportaljatim@gmail.com

Follow Us

Copyright © 2024 - Radar Portal Jatim
  • Redaksi
  • Kontak kami
  • Tentang Kami
  • Visi Misi