DPD APKLI SIDOARJO:Sosialisasi Kepengurusan KSB dan Penyusunan Program Kerja
Radar portaljatim. Site
Sidoarjo,1 Mei 2025 Dalam rangka memperkuat sinergi internal dan menyongsong revitalisasi kepengurusan, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) APKLI Kabupaten Sidoarjo mengundang seluruh jajaran pengurus untuk hadir dalam rapat penting yang akan diselenggarakan pada:
Hari/Tanggal: Kamis, 1 Mei 2025
Waktu: Pukul 19.30 WIB
Tempat: Sekretariat APKLI, Perum TAS 4 Regency, Blok C2 No.17A, Jambangan, Candi, Sidoarjo
Agenda rapat mencakup:
Konsolidasi Pengurus
Rapat pengurus untuk persiapan refresh data base anggota
Penyusunan program kerja jangka pendek
Penyusunan program kerja jangka panjang
Dalam pernyataannya, Ketua DPD APKLI Sidoarjo, Bapak Munip, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari proses sosialisasi kepengurusan revitalisasi yang telah diinstruksikan oleh Dewan Pimpinan Wilayah. Ia juga menegaskan pentingnya koordinasi yang baik dan sinergi antar pengurus dalam menyelesaikan berbagai permasalahan yang ada.
“Semoga apa yang masih kurang dapat segera dibenahi. Saat ini kita juga masih menunggu Surat Keputusan (SK) dari Bupati,” ujar Munip.
Wakil Ketua DPD APKLI Sidoarjo, Sri Wahyuningsih, mengajak seluruh pengurus untuk hadir tepat waktu dalam rapat tersebut. “Semoga rekan-rekan pengurus dapat meluangkan waktu untuk hadir dalam undangan ini. Sebelum dan sesudahnya, kami ucapkan terima kasih,” tutupnya.
(Red)
Editor yaya
Post a Comment